- BAZNAS Bali dan Komunitas Kemanusiaan Bantu Tangani Jenazah Telantar
- Kemenag NTB Luncurkan Wakaf Berbasis QRIS
- Rumah Zakat Ikut Meriahkan Hari Kesiapsiagaan Bencana 2025
- LAZISNU Pati Bantu Korban Puting Beliung
- LAZISNU Sidoarjo Kembali Distribusikan Bantuan Modal UMKM
- Lazismu dan PAS Band Kampanye Berbagi via Gathering Camp
- Lazismu Salurkan Bantuan via Program Save Our School
- Filantropi Energi untuk Musibah Mati Listrik Global
- Solidaritas Umat dan Diplomasi Kemanusiaan BAZNAS dalam Tragedi Gempa Myanmar
- Dai Ambasador Dompet Dhuafa, Dakwah hingga Mancanegara
Lazismu Berbagi Voucher Belanja untuk Pengahafal Al-Quran di Gaza
Keterangan Gambar : Dok. Lazismu
Bantuan kemanusiaan masyarakat Indonesia yang dititipkan melalui Lazismu kembali dirasakan manfaatnya oleh saudara – saudara kita warga Palestina. Sebelumnya, pada 21 Maret 2024, melalui Amman, Yordania, Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) Yordania melalui kantor layanan (KL) Lazismu membagikan 100 Paket Buka bersama anak yatim dan 100 paket sembako yang terdiri dari bahan pokok dan kebutuhan penunjang sehari-hari melalui lokasi pengungsian Camp Joufah.
Tidak berhenti sampai di sana, Lazismu bersama mitra kemanusiaan internasional GDD, kembali memberikan bantuan Halaqah Tahfiz berupa voucher belanja untuk penghapal Al-Qur’an. Sebuah program yang bertujuan untuk memberikan penghargaan kepada para siswa yang telah menghafal Al-Quran dengan membagikan voucher sebagai bentuk apresiasi atas usaha mereka dalam menghafal Al-Quran dan memotivasi mereka agar terus melanjutkannya.
Program ini dilaksanakan di Al Taj Mall di Jalur Gaza. Menurut Manager Program Lazismu Pusat, Sofia Khoerunisa, lokasi yang dipilih ini agar para penerima manfaat dapat menggunakan voucher dengan mudah.
Baca Lainnya :
- Dukung Evakuasi Sementara untuk Sebagian Warga Palestina, BAZNAS RI Siap Fasilitasi Perawatan di Ind0
- BAZNAS RI Kirim 41 Truk Kontainer Bantuan Pokok untuk Palestina 0
- BAZNAS Hulu Sungai Selatan Salurkan Bantuan Palestina via BAZNAS RI0
- BAZNAS, Kemlu RI, MUI, dan LSM Targetkan Penggalangan Dana Rp3,2 Triliun untuk Palestina0
Dalam pelaksanaannnya Sofia mengatakan secara teknis Lazismu dan relawan memilih 100 siswa laki-laki dan perempuan lebih dari satu kelompok untuk menghafal Al-Quran di Jalur Gaza. Selanjutnya, menyiapkan voucher pembelian dan menentukan mekanisme pendistribusiannya.
Barulah kemudian mengadakan acara di Al Taj Mall untuk membagikan voucher kepada para penerima manfaat. “Para relawan kemanusiaan mengawasi proses pendistribusian untuk memastikan bahwa voucher mencapai semua penerima manfaat yang memenuhi syarat,” jelasnya.
Program ini dilaksanakan pada Sabtu, 22 Maret 2025, dengan total penerima manfaat sebanyak 100 santri putra dan putri yang telah menghafal Quran memperoleh manfaat dari program tersebut.
Diharapkan dengan bantuan ini siswa laki-laki dan perempuan yang terdaftar dalam kelas menghafal Al-Quran bersama dengan keluarganya mendapat manfaat. Di samping itu, ada dorongan dan dukungan yang diberikan kepada anak-anak mereka.
Tujuan dari program ini antara lain memotivasi peserta didik untuk terus menghafal Al-Quran, meningkatkan semangat berkompetisi yang positif di kalangan santri dan memberikan dukungan moril dan materil kepada para penghafal Quran di Gaza.
Sumber: https://lazismu.org